• Be Yourself Be the best for you

    Moskow Diserang Hujan Salju Terdahsyat



    VIVAnews - Rusia mengerahkan ribuan petugas dan mesin pembersih salju di sejumlah jalan utama di kota Moskow. Pasalnya, aktivitas masyarakat Moskow sudah terganggu oleh tumpukan salju, yang turun dengan deras selama empat hari sejak akhir pekan lalu. 

    Badan meteorologi setempat menyatakan bahwa penduduk Moskow mengalami hujan salju terdahsyat dalam lebih dari 40 tahun terakhir. Tahun 1966, ketebalan salju sebesar 62 sentimeter. Kali ini, ketebalan mencapai 67 sentimeter.

    Laman stasiun televisi Sky News, Rabu 24 Februari 2010, mengungkapkan bahwa sebanyak 5.500 personel penyapu jalan bekerja keras membersihkan jalan. Secara keseluruhan, 15.000 mesin pembersih salju dan 8.500 truk sampah tersebar di kota berpenduduk sekitar 10,5 juta jiwa tersebut.

    Dalam hanya beberapa hari ini mereka mampu menyingkirkan 2 meter kubik salju. Tumpukan salju menyerupai gunung-gunung mungil berderet di sisi jalan.

    "Saya belum pernah melihat salju seperti ini. Benar-benar luar biasa, kami bekerja 24 jam untuk menyingkirkannya," kata seorang pembersih jalan, Sergei. Di hari biasa, Moskow biasanya padat dengan kemacetan lalu lintas di sana-sini. Namun, jumlah mobil yang melaju di jalanan merosot sepertiga dari jumlah biasanya.

    Beberapa pemilik mobil enggan bila setiap hari harus membersihkan mobil yang diselimuti salju. Maka, ada beberapa mobil ditinggalkan begitu saja di pinggir jalan hingga tersembunyi karena tertutup salju dan tidak bisa lagi dikenali sampai salju di mobil itu mencair.
    Ancaman bahaya tidak hanya terjadi di darat. Sekumpulan salju yang jatuh dari ketinggian bisa saja kebetulan menimpa pejalan kaki.

    Di sisi lain, tumpukan salju ini membawa kegembiraan. Bagian-bagian berbukit yang tertutup salju di kota Moskow dimanfaatkan untuk berseluncur oleh penggemar olahraga ski es, baik pemula maupun yang berpengalaman.

    0 komentar:


     

    Blogger news

    Welcome to blog me

    Entri Populer

    Subscribe My Post

    HendrArmada

    ↑ Grab this Headline Animator

    Enter your email address:

    Delivered by FeedBurner

    About